Saturday, January 30, 2016

Petualangan Saitama di Fallout 4

Petualangan Saitama di Fallout 4
Semua game yang bisa di-mod hanya perlu menungu waktu saja sampai mod anime-manga marajalela sampai bentuk awal game tersebut tidak dapat dikenali lagi. Hal ini umum terjadi untuk dua seri game keluaran Betheda, Fallout dan Elder Scroll, yang popularitasnya sendiri banyak berhutang pada  kegilaanantusiasme komunitas modding kedua seri tersebut.
Walaupun modkit-nya belum dirilis untuk menggambarkan situasi yang lebih akurat, seorang pemain memutuskan untuk membawa Saitama dari “One-Punch Man” ke Fallout 4 dengan cara membuat Saitama lewat character creation yang hasilnya bisa kalian liat diatas, dan memakai sistemcrafting untuk membuat Power fist di bawah.
one-power-fist
Yang menghasilkan efek yang memuaskan.
tumblr_nxrqwjtRlL1ulverfo2_1280
Blog tersebut mendokumentasikan petualangan Saitama di Fallout 4, untuk kalian yang merasa Saitama versi ini curang karena memakai equipment khusus, tinju konvensional-nya juga memberikan efek yang sesuai.
tumblr_nxmm4l6aMF1ulverfo2_1280
Tentu saja Nick Valentine Genos juga ikut menemani Saitama di petualangannya.
genos valentine
Untuk kalian yang kenal baik dengan seri ini Fallout mungkin sudah mengenal build tinju semacam ini karena Kenshiro sendiri merupakan Build karakter yang cukup terkenal di seri ini. Tapi apakah kalian konsisten menyelesaikan semua masalah dengan meninjunya? Seperti metode picklock yang ditunjukkan di bawah.

tumblr_nxn365f3DD1ulverfo4_1280


tumblr_nxn365f3DD1ulverfo5_1280

Kalian dapat melihat lebih banyak petualangan Saitama lewat link di bawah. Menurut kalian adakah karakter anime lain musim ini yang cocok dijadikan karakter Fallout? 

Satu Lagi Game RPG Buatan Indonesia yang Masuk Steam, ‘Nusakana’

Satu Lagi Game RPG Buatan Indonesia yang Masuk Steam, ‘Nusakana’
Beberapa tahun belakangan ini mulai banyak game-game buatan developer Indonesia yang memasuki pasar internasional, terutama Steam. Dan kali akan ada satu lagi game buatan Indonesia yang akan dirilis di Steam, Nusakana.
nusakana1
Nusakana adalah game JRPG buatan studio Namaapa. Game yang dikatakan terinspirasi dari seri Atelierini akan menawarkan sebuah game dengan fitur open world. Pemain akan memainkan seorang pemancing ikan yang mengunjungi pulau Nusakana yang merupakan sebuah pulau resort. Pemain akan diberikan waktu selama 1 tahun untuk mengungkap makna dari surat misterius yang membawa sang pemain ke pulau tersebut, atau bermain-main melakukan berbagai macam hal yang tersedia di dalam gamenya.
nusakana3
Ada macam-macam hal yang bisa dilakukan di Nusakana, dan sebagai seorang pemancing, tentunya Nusakana juga menyediakan fitur minigame memancing. Dan juga sebagai game yang dikatakan terinspirasi dari seri Atelier, game ini juga menawarkan fitur pengumpulan bahan dan item crafting.
nusakana5
Game ini juga menawarkan jumlah karakter yang cukup banyak, yaitu 19 karakter berbeda yang dapat direkrut dan dikencani. Tidak hanya karakternya yang banyak, ending gamenya juga ada banyak. Dikatakan akan ada setidaknya 40 ending di game ini, dan itu juga termasuk bad ending-nya.
nusakana4
Dan sebagai game dengan setting fantasi dimana sihir pernah ada (dan sebagai game JRPG sendiri), tentunya game ini juga memiliki fitur battle. Dan untuk sebuah game yang dibuat dengan menggunakan RPG Maker, saya pribadi cukup terkesan dengan studio Namaapa yang merombak penampilan dasar dari menu battle RPG Maker dan membuat penampilannya sendiri.
nusakana2
Nusakana akan dirilis besok pada 20 November 2015 di Steam seharga Rp 99.000,-. Kalian dapat membelinya di sini.

‘Fallen Legion,’ Game PS4 Pertama dari Indonesia

‘Fallen Legion,’ Game PS4 Pertama dari Indonesia
Tepat beberapa hari sebelum PlayStation Experience dimulai, Acttil mengumumkan game baru berjudul “Fallen Legion” yang akan dirilis untuk PlayStation 4. Game ini dikerjakan oleh YummyYummyTummyasal Amerika dan Mintsphere asal Indonesia. Mintsphere memang terkenal mengerjakan game 2D dengan gaya gambar yang terinspirasi oleh Vanillaware.
Fallen Legion menceritakan kisah tentang Cecille, putri dari kerajaan Fenumia yang dulu sangat jaya. Ketika sang raja meninggal, Cecille sekarang harus memimpin kerajaannya. Di antara berbagai harta yang diwariskan, Cecille menemukan sebuah buku yang bisa bicara dan memiliki pengetahuan yang dalam serta memberi kehidupan kepada senjata. Dipandu oleh sang buku, Cecille harus berpetualang demi mengembalikan kejayaan kerajaannya.
fallen-legion-key-art
Acttil juga telah memperlihatkan cuplikan video gameplay dari Fallen Legion. Dalam game ini, kalian akan mengendalikan keempat anggota party secara sekaligus dalam pertarungan real-time. Sistem pertarungannya sedikit mirip dengan Valkyrie Profile, tetapi sudah dimodifikasi. Kalian bisa membaca bagaimana Mintsphere terinspirasi membuat game ini dalam dev blog di situs resmi mereka.
Fallen Legion dijadwalkan untuk rilis secara digital pada musim panas 2016 untuk PlayStation 4. Demodari Fallen Legion bisa dimainkan di PlayStation Experience 2015 yang berlangsung di Amerika pada akhir pekan ini.

Game PS2 Resmi Hadir untuk PS4

Game PS2 Resmi Hadir untuk PS4
Setelah terungkap melalui game-game Star Wars klasik, sekarang Sony resmi mengumumkan bahwa game-game PlayStation 2 akan bisa dimainkan di PlayStation 4 melalui emulator. Game-gamenya akan diluncurkan melalui PlayStation Store besok, bersamaan dengan dimulainya PlayStation Experience.
Game-game PS2 ini bukan hanya sekedar bisa dimainkan di PS4 saja, tetapi juga menghadirkan banyakpeningkatan yaitu tampilan game di-“uprendered” ke 1080p, livestream, Share Play, dan juga dukungantrophy. Peluncuran fitur ini menghadirkan delapan game klasik yaitu:
  • Dark Cloud — $14,99
  • Grand Theft Auto III — $14,99
  • Grand Theft Auto: Vice City — $14,99
  • Grand Theft Auto: San Andreas — $14,99
  • Rogue Galaxy — $14,99
  • The Mark of Kri — $14,99
  • Twisted Metal: Black — $9,99
  • War of the Monsters — $9,99
Dulu, PS3 juga bisa memainkan game-game PS1 dan PS2 yang dirilis ulang di PlayStation Store, tetapi tidak semua judul ada. Mudah-mudahan saja game-game favorit kalian nantinya hadir di PlayStation Store agar bisa dimainkan di PS4.
Sumber: Kotaku

Square Enix Pamerkan Gameplay ‘Final Fantasy VII Remake!’

Square Enix Pamerkan Gameplay ‘Final Fantasy VII Remake!’
Dalam PlayStation Experience tadi malam, Square Enix memberi kejutan dengan memperlihatkan trailerterbaru untuk “Final Fantasy VII Remake.” Lebih hebatnya lagi, trailer ini tidak hanya memperlihatkancutscene saja, tetapi juga gameplay, termasuk ketika bertarung melawan musuh.
Trailer yang diperlihatkan memperlihatkan porsi awal dari Final Fantasy VII tetapi dalam tampilan yang sangat berbeda dengan ingatan kalian. Sistem pertarungan tidak terlihat jelas, tetapi dari status yang diperlihatkan, masih terlihat ada ATB bar dan Limit bar. Meski begitu, pertarungan jadi terlihat penuh aksi yang membuat gameplay terlihat seperti real-time battle, bukan lagi turn-based seperti game klasiknya.
Versi bahasa Jepang
Setelah keynote berakhir, produser Final Fantasy VII Remake Yoshinori Kitase sedikit membahas sistem pertarungannya. Dia menjelaskan bahwa pertarungan di Final Fantasy VII Remake tidak sepenuhnyaaction-based, tetapi memiliki elemen aksi yang lebih banyak dan juga lebih real-time daripada game sebelumnya. Meski begitu, Square Enix masih ingin menekankan elemen strategi seperti memilih senjata, materia, dan juga menggunakan sihir yang menjadi ciri khas game Final Fantasy. Jadi mereka berusaha untuk menyeimbangkan kedua porsinya.
Final Fantasy VII Remake akan hadir di PlayStation 4 terlebih dahulu. Belum diketahui apakah game ini akan hadir di konsol lainnya dan PC.
Sumber: Gematsu (12)

Bandai Namco Resmikan ‘Ace Combat 7’ untuk PS4, Kembali ke Dunia Strangereal

Bandai Namco Resmikan ‘Ace Combat 7’ untuk PS4, Kembali ke Dunia Strangereal
Sesuai dengan bocoran sebelumnyaBandai Namco akhirnya mengkonfirmasikan “Ace Combat 7” dalam PlayStation Experience 2015. Game ini akan dirilis untuk PlayStation 4 dan mendukung permainan dengan menggunakan PlayStation VR.
Detil cerita masih belum terungkap, tetapi Masato Kanno dari Project Aces sudah mengkonfirmasikanlewat Twitter bahwa Ace Combat 7 akan kembali ke setting strangereal yang sama seperti Ace Combat 4,Ace Combat 5, dan Ace Combat Zero. Meski trailer yang ditayangkan sangat singkat, beberapa penggemar Ace Combat berhasil mendapatkan beberapa detil. Space elevator tempat berdirinya seorang wanita dengan pakaian seperti astronot bernama Lighthouse. Sedangkan pertarungan pesawatnya memperlihatkan pesawat F-22 Raptor dengan emblem Osea yang menghancurkan Su-30M dengan emblem Erusia. Sedangkan pesawat super weapon yang sangat besar bernama FAS-01.
Ace Combat 7 menggunakan Unreal Engine 4 serta memanfaatkan teknologi trueSky untuk membuat langit yang benar-benar hidup, lengkap dengan cuaca dan waktu yang dinamis, awan, dan masih banyak lainnya. Bandai Namco juga sudah membuka situs resminya, tetapi masih belum ada detil apa-apa.Trailer yang ditayangkan dikatakan tampil dalam tampilan in-engine, bukan pre-rendered. Di awal trailer,kalian juga bisa mendengar main theme dari Ace Combat 5 dalam alunan piano.



Ace Combat 7 adalah judul peringatan 20 tahun dari seri Ace Combat.
Sumber: GematsuAcepedia

Trailer Dragon’s Dogma: Dark Arisen Untuk PC Ditampilkan, Muncul Di Page Steam

Trailer Dragon’s Dogma: Dark Arisen Untuk PC Ditampilkan, Muncul Di Page Steam
Seperti yang sebelumnya diumumkan, Capcom akan meng-port game Dragon’s Dogma: Dark Arisen ke PC. Kini channel Youtube resmi Capcom telah menampilkan video trailer-nya.
Seperti yang ditampilkan di trailer di atas, port PC dari Dragon’s Dogma: Dark Arisen memiliki beberapa tambahan seperti framerate 60fps dan grafik yang lebih bagus.
Page Steam-nya juga sudah muncul dan Anda bisa melakukan pre-order untuk mendapatkan bonusdigital artbook dan soundtrack yang tersedia dalam format 320kbps MP3 dan FLAC.
Dragon’s Dogma: Dark Arisen akan dirilis di PC pada 16 Januari 2016 dengan harga Rp 418.585,-